• Pura Batu Bolong

    Pura batu bolong di pantai canggu terletak di desa canggu kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung Propinsi Bali. Berjarak sekitar 18 km dari pusat kota Denpasar dan kalau ditempuh dari bandara
    I Gusti Ngurah Rai sekitar 50 menit perjalanan.
    Pura batu bolong sendiri terletak sekitar 50 m dari tepi bibir pantai canggu atau dalam masyarakat setempat lebih di kenal dengan nama pantai Batu Bolong. Dari areal pura kita bisa menikmati indahnya panorama pantai kuta dan pantai yang ada di bukit dan tentunya bisa memandang areal pantai canggu/batu bolong itu sendiri.

    Pura batu bolong di pantai canggu termasuk pura kahyangan jagat yang didirikan untuk pemujaan Sang Hyang segara. Pura ini diempon oleh banjar kayu tulang, banjar umabuluh dan banjar pipitan. Disamping sebagai pemujaan terhadap Sang Hyang segara, pura ini oleh banyak masyarakat juga dipakai acara melasti yaitu pembersihan sarana sarana persembahyangan.

    Mengenai sejarah dari pura batu bolong tidak terlalu banyak diketahui karena minimnya peninggalan peninggalan yang bisa menjelaskan sejarah pura itu sendiri.

    Sedangkan pantai batu bolong atau biasa dikenal dengan pantai canggu sudah sangat banyak dikunjungi terutama oleh wisatawan mancanegara karena memiliki pemandangan yang sangat mempesona. Pantai ini juga terkenal dengan ombaknya yang sangat bagus untuk berselancar. Tertama untuk mereka yang baru belajar atau pemula.
    pantai canggu

    Pura Batu Bolong di pantai Canggu ini juga sudah tersedia fasilitas kepariwisataan  :
    Ada tempat parkir yang luas
    Ada toilet
    Disekitar sudah banyak hotel hotel dan juga restaurant
    Ada juga warung warung yang menjual makanan ringan.
    Ada penyewaan papan surfing.
    Tidak ada ticket masuk tapi ada pembayaran untuk parkir.
    Kalau sore hari biasanya juga ada pedagang keliling yang berjualan di pantai ini
    Pura Batu Bolong di Pantai Canggu berdekatan dengan
    Pantai Brawa
    Pantai pererenan
    Echo beach
    Jalur tour yang sejalur adalah jalur tour ke Pura Tanah Lot, kalau dari arah Kuta, pura dan pantai ini letaknya sebelum Pura Tanah Lot. Untuk mencapai tempat ini bisa menggunakan kendaraan pribadi atau sewa mobil yang banyak di bali. Untuk kendaraan umum ke jalur ini tidak ada.
    Untuk anda yang berlibur ke Bali mungkin pura dan pantai ini bisa menjadi pertimbangan untuk dikunjungi.
  • You might also like

www.baliholidaymandiritour.com. Powered by Blogger.
Subscribe Via Email

Sign up for our newsletter, and well send you news and tutorials on web design, coding, business, and more! You'll also receive these great gifts: